- Bangun Semangat Baru, Gapoktan Sido Makmur Gelar RAT dan Reorganisasi Pengurus PUAP 2026–2031
- Kunjungan Study Tiru Petani Blora ke Desa DKrandegan, Bayan
- DKPP Purworejo Verifikasi CPCL SL Tembakau 2026 di Kelompok Tani Makmur Tani Desa Kambangan
- Tak Mau Kalah dengan Bapak-Bapak, KWT Sumber Barokah Praktek Membuat Silase untuk Kemudahan Beternak Kambing
- Pengendalian ‘Kresek’ pada Padi di Desa Kalimati, Libatkan Petani, PPL, dan Babinsa
- Resah dengan Serangan Hama Tikus, Petani Lakukan Pengendalian Bersama
- Teknologi UGV, Bantu Petani Kendalikan OPT dengan Mudah
- MENGHADIRI PERESMIAN PROYEK TAHUN 2025 & KENDURI AGUNG HARI JADI PURWOREJO KE-195
- Kelompok Tani Arso Basuki Sepakati MT II Serentak, Bahas Antisipasi Hama dan Penyakit Padi
- BPP Bruno dan POPT melakukan Monitoring Pertanaman Padi Gogo di KT Buwana Jaya Kambangan Bruno
Yanduwan Untuk Sapi Betina Produktif Atasi Gangguan Reproduksi

Yanduwan Untuk Sapi Betina Produktif Atasi Gangguan Reproduksi
Pelayanan Terpadu Kesehatan Hewan (Yanduwan) dilaksanakan oleh Tim Kesehatan Hewan DKPP Purworejo pada tangga 4 September 2025. Kegiatan ini merupakan bakti Tim Keswan dalam memperingati bulan bakti peternakan. Bertempat di holding ground Lugosobo, Sapi kelompok ternak dilaksanakan pemeriksaan menyeluruh dan pemberian vaksinasi PMK.
Yanduwan ini meliputi pelayanan terpadu mulai dari pemeriksaan reproduksi, pemeriksaan kesehatan dan vaksinasi PMK. Pemeriksaan reproduksi ini bertujuan untuk menentukan sehat atau tidaknya reproduksi ternak milik kelompok-kelompok ternak di Purworejo,
Pemeriksaan reproduksi dilaksanakan dengan palpasi rectal, dimana tenaga medis melaksanakan eksplorasi organ reproduksi dengan cara memasukkan tangan melalui rectal sapi untuk memeriksa kesehatan organ reproduksi sapi. Adapun beberapa kasus yg ditemukan adalah hipofungsi ovarium, atrofi ovarium, dan keabnormalan pada serviks
Yanduwan bertujuan untuk mendukung peningkatan produksi dan reproduksi ternak, serta sebagai salah satu wujud pembinaan kepada kelompok ternak. Sehingga diharapkan sapi dapat berkembang dengan baik dan dapatkan meningkatkan perekonomian anggota kelompok ternak tersebut dengan sistem gulir yang telah ditentukan oleh kelompok.






